Peluang usaha jajanan anak sekolah memang tidak ada matinya, karena selain digemari oleh anak-anak jajanan tersebut juga digemari oleh orang dewasa. Pasar yang dijangkau bisa sangat luas, terlebih jika penjual pandai dalam berinovasi. Apa saja ide-ide jualan jajanan anak sekolah yang cocok direalisasikan dan tak akan kekurangan pembeli sampai kapanpun? Simak ulasan berikut!
1. Kue Lekker
Ide pertama adalah jualan kue lekker atau crepes versi mini. Kue lekker merupakan salah satu jajanan yang memiliki banyak penggemar, termasuk anak-anak sekolah. Kue kering bertekstur renyah ini memiliki rasa manis yang dijual dengan harga sangat murah dan pas dengan kantong anak-anak sekolah.
2. Mie Lidi
Ide jualan yang kedua ini mungkin memang terkesan jadul. Tapi jangan salah, mie lidi yang sekarang beredar bukanlah mie lidi yang beredar di era 2000-an. Saat ini, mie lidi yang beredar di pasaran tidak hanya tersedia dalam varian pedas dan mengandung banyak micin. Zaman sekarang mie lidi telah dikreasikan menjadi lebih banyak rasa dan lebih menyehatkan.
3. Telur Mini
Ide jualan jajanan anak sekolah selanjutnya adalah telur mini. Proses pembuatan telur mini ini tidak begitu sulit dan memerlukan waktu yang lama. Selain itu, alat yang dibutuhkan tidak terlalu banyak, yakni hanya sekadar cetakan telur berukuran kecil karena telur yang digunakan adalah telur puyuh.
Info Lainnya : Peluang Usaha Di Sekolah Dasar (Prospeknya Bagus Lho!)
4. Rambut Nenek
Ide jualan jajanan berikutnya untuk anak sekolah yaitu rambut nenek. Jajanan berserat berwarna putih pucat ini memiliki rasa manis yang juga banyak digemari oleh anak-anak sekolah. Sama halnya seperti mie lidi, kini penjual dapat menjualnya menjadi beragam varian rasa agar lebih menarik dan dilirik oleh anak-anak.
5. Cilok
Aci dicolok merupakan salah satu varian makanan yang terbuat dari bahan dasar aci tepung sagu. Dapat pula dikatakan bahwa cilok adalah versi sederhananya pentol bakso. Teksturnya yang kenyal dan rasanya yang khas jika dicampurkan dengan saus atau kecap, membuat anak-anak sekolah menggemari kudapan khas kota kembang ini. Dijamin sangat cocok menjadi ide jualan yang menguntungkan.
Demikian informasi terkait ide jualan jajanan anak sekolah kekinian yang tiada matinya. Agar lebih banyak mendapatkan perhatian anak-anak sekolah dan orang tuanya, buatlah jajanan tersebut dengan bahan-bahan yang menyehatkan. Pastikan bahwa bahan yang digunakan tidak mengandung bahan berbahaya yang dapat mengancam kesehatan anak-anak.
Temukan artikel menarik lainnya di blog https://www.bangizaltoy.com