5 Tari Daerah Asal Pulau Sumatera – Menduduki pulau terbesar ketiga di Indonesia, membuat Sumatera menjadi pulau yang banyak berpenghuni. Selain itu Sumatera juga terbagi dalam beberapa wilayah, yang setidaknya terdapat 10 bagian provinsi.
Banyaknya pembagian wilaya di Pulau Sumatera, membuatnya memiliki banyak ragam budaya, adat, makanan tradisional dan suku. Dengan banyaknya budaya dan adat, tentu hal ini menjadi ciri khas kawasan tersebut.
Nah untuk itu, pada kesempatan kali ini saya akan mengulas tentang salah satu budaya tradisional atau kesenian dibeberapa daerah Sumatera, lebih tepatnya kesenian tari khas masing masing daerah .
Berikut 5 Tari Daerah Asal Sumatera yang terkenal dibanyak kalangan :
1. Tari Saman
Yang pertama ada tari saman. Kesenian daerah ini berasal dari provinsi Nanggroe Aceh Darussalam.
Tari Saman merupakan salah satu tarian dari suku Gayo (suku penduduk asli) yang biasa dipertunjukan untuk mempringati hari tertentu atau untuk merayakan beberapa peristiwa penting dalam adat.
Selain itu syair saat sedang mempertunjukan tarian saman harus mempergunakan bahasa asli Gayo.
Biasanya tarian diadakan juga untuk mempringati hari kelahiran Nabi Muhammad SAW.
2. Tari Sekapur Sirih
Selanjutnya ada Tari Sekapur Sirih. Ada yang tahu kesenian ini berasal dari mana? Jika tidak tahu sangat mengecewakan, terlebih lagi kamu yang tinggal di kawasan Sumatera.
Tari Sekapur Sirih merupakan kesenian daerah asal Kota Jambi. Sekapur sirih termasuk dalam jenis tarian untuk penyambutan tamu atau pendatang, dan yang biasanya hanya ditarikan oleh para penari wanita.
Ciri khasnya ialah menggunakan pakaian adat daerah dengan diiringi oleh alunan musik khas, para penari akan mengikuti pola gerakan yang lemah lembut sembari memegang cerano atau wadah sebagai bentuk persembahan.
3. Tari Zapin
Dari Kota Jambi kita lari ke Riau. Riau merupakan provinsi yang memiliki banyak budaya daerah, selain itu adapun yang dikenal banyak orang yaitu rumah khas melayu yaitu limas.
Tak hanya itu saja, Riau juga memiliki banyak kesenian daerah, salah satunya ialah kesenian tari.
Setidaknya ada sekitar 10 tarian asal Riau seperti Tari Zapin, Tari Persembahan, Tari Malemang, Dramatari Mak Yong, Tari Tandak, Tarian Gamelan, Tari Manggar, Tari Boria, Tari Inai, dan Tari Rentak Bulian.
4. Tari Indang
Ada yang tahu dari mana asal Tari Indang? Yap, kesenian satu ini berasal dari provinsi Sumatera barat, Padang.
Tari Indang merupakan bentuk kesenian yang kental dengan beberapa elemen budaya Islam di Minangkabau, sekaligus bagian dari manifestasi budaya mendidik melalui surau.
Kesenian satu ini tumbuh dan berkembang di dalam masyarakat Minang kabupaten Padang. Munculnya Tari Indang sebagai perwujutan datangnya agama Islam ke Sumatera Barat pada masa abad ke-13.
5. Tari Tor Tor
Tor Tor adalah salah satu nama tarian yang telah ada sejak ratusan tahun lalu.
Asal tarian satu ini diketahui berasal dari daerah Batak Toba, Sumatera Utara. Menurut cerita sejarahnya, tarian ini mulanya adalah bagian dari tari ritual sakral yang hanya dipertunjukan untuk upacara kematian, kesembuhan, atau sebagainya.
Hingga kini tradisi tari tor tor masih menjadi bagian dari masyarakat Batak dan terus dilestarikan. Nah itulah 5 Tari Daerah Asal Pulau Sumatera.
*Foto : wikimedia